Kamis, 26 Mei 2016

Begini nih Cara Menghitung Sinamot!

Buat yang mau Nikah Gini Cara Menghitung Sinamot Untuk 

Parboru, Ada Rumusnya!


Beta Hita Marsiajar Mangetong Sinamot alias mari kita belajar, 

Berhitung Uang Mahar. Tulisan kemarin yaitu 

Boru Batak dohot Sinamotna yang berasal dari percakapan 

Social Media mungkin masih kurang untuk mencerahkan 

kemungkinan Naposo Batak yang ingin menikah akan merasa cemas... 

bukan cemas karena apa-apa, tapi cemas memikirkan 

berapa Harga Sinamot yang harus dikeluarkan nanti ?


Berikut akan saya coba share kepada naposo-naposo yang ingin berhitung untuk mengukur harga sinamot yang akan dikeluarkan. 

Memang dalam Harga sinamot tidak ada harga yang baku/pasti namun dengan adanya perhitungan ini paling tidak akan ada rasa aman buat kita Naposo Batak.., EMMA TUTU..

Sinamot adalah biaya yang diberikan oleh pihak laki-laki kepada pihak perempuan yang hendak menikah dalam bahasa batak sering disebut tuhor ni boru (TNB).


Ada beberapa hal yang mempengaruhi besar kecilnya sinamot.

1. Makin Tinggi Status Pendidikan Makin Besar Sinamotnya. Itu sebabnya boru batak sekolah Tinggi-tingi

Status Pendidikan seorang perempuan yang hendak dijadikan istri sangat besar pengaruhnya dalam penghitungan sinamot. Besarnya Biaya SP (BSP) dapat dibagi lagi berdasarkan SP tersebut. Seperti penjelasan dibawah ini:
  • Tidak tamat SD maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.1.000.000,- s/d Rp.2.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.1.500.000,-
  • Hanya Tamat SD maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.2.000.000,- s/d Rp.3.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.2.500.000,-
  • Hanya Tamat SMP maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.3.000.000,- s/d Rp.4.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.3.500.000,-
  • Hanya Tamat SMA maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.4.000.000,- s/d Rp.5.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.4.500.000,-
  • Tamat D-III maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.6.000.000,- s/d Rp.8.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.7.000.000,-
  • Tamat S-1 maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.9.000.000,- s/d Rp.11.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.10.000.000,-
  • Tamat S-2 maka BSPnya bisa berkisar dari Rp.12.000.000,- s/d Rp.15.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp.13.500.000,-

2. Cewek PNS Selalu Jadi Favorit, karena tidak terlalu mahal tapi menjanjikan masa depan dibandingkan Wanita Karir Lainnya

cewek batak pns sinamot mahal
Pekerjaan seorang perempuan juga mempengaruhi besarnya sinamot. Biaya JS (BJS) dikelompokkan berdasarkan pekerjaan si perempuan. Seperti pengelompokan dibawah ini:
  • Tidak Bekerja maka BJSnya antara Rp.0,- s/d Rp.1.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp. 500.000,-
  • Bekerja swasta gol a (buruh) maka BJSnya antara Rp.1.000.000,- s/d Rp.2.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp. 1.500.000,-
  • Bekerja swasta gol b (pekerja kantoran/pengusaha) maka BJSnya antara Rp.2.000.000,- s/d Rp.4.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp. 3.000.000,-
  • Pegawai Negeri maka BJSnya antara Rp.5.000.000,- s/d Rp.8.000.000,- untuk memudahkan penghitungan kita gunakan hukum keseimbangan yaitu Rp. 6.500.000,-


3. Makin Jauh tempat makin banyak banyak biaya dibutuhkan, Jarak berdampak langsung dengan kenaikan BBM

Jarak yang dimaksud adalah antara kediaman pihak laki-laki dengan perempuan. Karena sinamot juga merupakan biaya yang akan digunakan untuk biaya transportasi oleh pihak perempuan. Biaya yang dihitung sebagai pengaruh dari jarak saya beri satuan BH, dan akan terjadi kenaikan per 10 km (1 estafet ± 10 km) dan biaya per 10 km adalah Rp.250.000,- (1 bis kita patok 25 orang, dan biaya 1 orang perestafet Rp.5.000,- (satu arah) maka untuk 2 arah (pergi pulang) adalah Rp.10.000,- sehingga untuk 25 orang Rp.250.000,- )benar nggak?.
Ingat : Biaya biaya sinamot tidak termasuk biaya pesta lho!
JADI, sudahkah sinamot anda cukup? atau puaskah anda dengan sinamot anda?
Berdasarkan hal-hal tersebut diatas maka dapat saya tarik kesimpulan bahwa besarnya sinamot dapat dihitung dari persamaan berikut:
TNB = (H/10 x 250.000) + BSP + BJS
TNB = (250.000 x H)/10 + BSP + BJS
Ket :
TNB = Tuhor Ni Boru/Sinamot (Rp.)
H = Jarak (km)
BSP = Biaya Pengaruh dari Status Pendidikan (Rp.)
BJS = Biaya Pengaruh dari Status Pekerjaan (Rp.)

Contoh Soal :
Seseorang (tinggal di Tarutung Taput) akan segera menikah dengan seorang wanita J tamatan SMA dan bekerja sebagai seorang sekretaris di PT. Mumbang Lonong yang berasal dari P. Siantar. Jarak Tarutung - Siantar buatlah 200 km. Maka kemungkinan besarnya sinamot yang akan saya persiapkan adalah :

Jawab:
Dik:
H = 200 km
BSP = 4.500.000
BJS = 3.000.000

Dit : TNB

TNB = ((200/10) x 250.000) + 4.500.000 + 3.000.000
TNB = 5.000.000 + 7.500.000
TNB = 12.500.000

Maka saya harus menyiapkan dana sebesar Rp.12.500.000,-

Mungkin sudah tidak update lagi melihat kehidupan remaja/anak muda sekarang yang semakin modern dan tidak peduli lagi dengan istilah SINAMOT. CINTA diatas segalanya, lupakan sinamot kata gadis Z yang mengaku tidak merasa penting tentang sinamot, kalau memang sudah 3S alias suka sama suka, ya kawin lariiiiiiiiiiiiiiii aja hahahaha, bercanda.

Sebagai penutup akan saya sajikan sebuah pertanyaan menarik yang sering terjadi ;
Jadi Bisakah sinamot menghalangi marrongkap? Jawabnya: Ya. Sinamot dalam arti luas adalah uang yang banyak buat pesta. Kalau anda merasa kalimat ini salah, Berati anda harus marrongkap dengan cara kawin Mangalua (Kawin Lari) atau Istilah Batak Takko Raja!!

Hmmmmm.... Akka naposo jadi ini harusnya ini lebih memotifasi kita untuk lebih semangat dalam mencari rezeki ya! Jangan jadi pusing gara-gara sinamot, have fun aja. Semoga artikelnya menghibur.


Artikel by Gomit BNB

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Baca juga : https://coretankisahperempuan.blogspot.com/2019/07/review-film-test-pack-youre-my-baby.html